PLTU Batang Jadi Obvitnas, BPI Siap Berkontribusi untuk Masyarakat dan Lingkungan

BERITAU.ID, BATANG – Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Batang atau PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 Mega Watt resmi ditetapkan sebagai objek vital nasional (Obvitnas) bidang Energi dan Sumber Daya Mineral oleh Kementerian ESDM. Keputusan ini diterima oleh PT Bhimasena Power Indonesia (BPI) selaku pengelola PLTU Batang pada tanggal 28 Desember 2023.

Aryamir H Sulasmoro, General Manager Stake Holder Relation BPI, mengatakan bahwa penetapan PLTU Batang sebagai Obvitnas merupakan pengakuan atas peran penting PLTU Batang dalam menyediakan pasokan listrik yang andal dan konsisten bagi jaringan Jamali Grid. PLTU Batang merupakan PLTU pertama di Indonesia yang menggunakan teknologi ultra supercritical, yang lebih efisien dan ramah lingkungan.

“Kami berkomitmen menjadi pembangkit listrik yang reliable dan mampu secara konsisten memberikan pasokan listrik kepada PLN melalui jaringan Jamali Grid. Kami juga berkomitmen untuk menjalankan operasi yang sesuai dengan standar keselamatan, kesehatan, dan lingkungan yang tinggi,” ujar Aryamir, Senin (22/1).

Selain itu, Aryamir juga menekankan bahwa BPI sebagai bagian dari masyarakat Kabupaten Batang juga berkomitmen untuk memperkuat penerima manfaat program Corporate Social Responsibility (CSR). Program CSR BPI meliputi program ekonomi, program pendidikan, program kesehatan, program sosial, ekonomi dan budaya, serta program infrastruktur.

“Kami akan memaksimalkan kontribusi kepada masyarakat dan lingkungan serta menjadi bagian yang memberikan manfaat bagi perekonomian daerah dan kehidupan masyarakat di Kabupaten Batang. Program CSR kami telah dijalankan sejak tahun 2012 dan terus berlanjut hingga saat ini,” tutur Aryamir.

Dengan menjadi Obvitnas, diharapkan PLTU Batang bisa mendapatkan perlindungan dan pengawasan yang lebih baik dari pemerintah, sehingga bisa beroperasi dengan optimal dan aman. PLTU Batang juga diharapkan bisa menjadi contoh bagi pembangkit listrik lainnya dalam hal penerapan teknologi canggih dan ramah lingkungan, serta pelaksanaan program CSR yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar. (Teh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *