Beritau.id – Sebuah wisata adrenalin mengendarai jeep mulai berkembang di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.
Coba sensasi wisata off-road jelajah Alas Roban yang digagas Komunitas Jeep Roban.
Pembina Roban Jeep Comunity, Nur Faizin menyebut komunitasnya mengeksplorasi potensi hutan Alas Roban.
“Tidak tidak usah jauh-jauh ke Merapi juga Gunung Kidul, di sini juga bisa,” katanya belum lama ini
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Batang itu menyebut wisata jelajah Alas Roban bersinergi dengan wisata lokal.
Beberapa wisata lokal yaitu Bukit Sri Gunung, Sikuping, dan Pantai Kuripan.
Ada dua paket wisata yaitu jalur Fun itu Rp 600 ribu per mobil dan jalur ekstremseharga Rp 1 juta per mobilnya.
Komunitasnya bisa menyediakan hingga 25 Jeep.
Wisata jelajah Alas Roban buka tiap weekend dengan basecamp di Rumah Makan Kucingan, Kecamatan Subah.